Etahnews.id | BATAM - Kepala BP Batam, Amsakar Achmad bersama Wakil Kepala BP Batam, Li Claudia Chandra berkesempatan untuk meninjau langsung penataan Daerah Aliran Sungai (DAS) Baloi Indah, Selasa (8/3/2025).
Di tengah guyuran hujan, keduanya hadir bersama Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin Hamid dan Deputi Bidang Infrastruktur BP Batam, Mouris Limanto.
Amsakar dan Li Claudia berharap, penataan sungai ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Batam dalam mengurangi risiko banjir yang sempat terjadi beberapa waktu lalu.
Tidak hanya itu, baik Amsakar dan Li Claudia penataan kawasan yang dilakukan juga akan menambah estetika di wilayah tersebut.
“Kita ingin merapikan kawasan ini agar menjadi ruang publik yang nyaman,” ujar Amsakar yang juga Walikota Batam di lokasi.
Ia menyampaikan bahwa kawasan sungai ini ke depannya akan ditata menjadi taman kota atau taman terbuka hijau yang dapat bermanfaat untuk masyarakat.
Dengan melibatkan pemilik Apartemen Permata Residence, Amsakar ingin penataannya pun dapat terealisasi dengan baik.
“Ke depannya, seluruh pelaku usaha kami harapkan dapat berkontribusi aktif dalam membangun Batam,” pesan Amsakar.
Senada, Wakil Kepala BP Batam, Li Claudia Chandra juga berpesan agar pembangunan Batam dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat.
“Kami ingin membangun Batam menjadi lebih baik. Kami juga telah meminta Deputi Infrastruktur BP Batam untuk merancang kawasan sungai ini sebagai tempat wisata yang instagramable,” tegas Li. (DN)