Workshop & Asistensi Pelaporan Data PDDikti Untuk LLDikti Wilayah I-XVII Di Gelar Di Kampus Uniba Workshop & Asistensi Pelaporan Data PDDikti Untuk LLDikti Wilayah I-XVII Di Gelar Di Kampus Uniba

Workshop & Asistensi Pelaporan Data PDDikti Untuk LLDikti Wilayah I-XVII Di Gelar Di Kampus Uniba


Etahnews.id | BATAM
- Sebanyak 17 pengelola Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) dari LL Dikti Wilayah I hingga XVII mengikuti Workshop dan Asistensi Pelaporan Data untuk semester genap 2023/2024.

Acara ini diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, dan berlangsung selama tiga hari, dari Rabu (9/10) hingga Jumat (11/10), di Ruang Rumengan Universitas Batam (Uniba), Kota Batam.

Pj Data Pendidikan Tinggi Franova Herdiyanto,mengatakan bahwa acara ini tidak hanya fokus pada penyampaian batas waktu pelaporan data, tetapi juga memberikan materi penting terkait kebijakan terbaru di lingkungan LL Dikti, termasuk sistem pelaporan dosen dan aplikasi teknis lainnya. Selain itu, kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi antar-pengelola LL Dikti dari seluruh Indonesia, mulai dari Aceh hingga Papua.

"Kami sangat bersyukur bahwa seluruh LL Dikti dari Wilayah I hingga XVII dapat hadir. Batam dipilih karena aksesnya yang lebih mudah, dan kami berterima kasih kepada Uniba yang telah memfasilitasi kegiatan ini dengan sangat baik selama dua tahun berturut-turut," kata Franova.

Selain pelaporan rutin, salah satu topik utama yang dibahas dalam workshop ini adalah program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL). RPL memungkinkan konversi pengalaman belajar atau kerja sebelumnya menjadi Satuan Kredit Semester (SKS), yang dapat mempercepat penyelesaian program sarjana atau magister.

"Dengan RPL, mahasiswa bisa mengurangi beban SKS dan memperoleh gelar dalam waktu yang lebih singkat, bahkan dengan biaya yang lebih terjangkau," jelas Franova.

Workshop ini diharapkan tidak hanya membantu dalam pelaporan data yang lebih efisien, tetapi juga memperkuat sinergi antar-pengelola pendidikan tinggi di Indonesia. Uniba pun mendapat apresiasi tinggi atas fasilitas dan pelayanan yang disediakan selama acara berlangsung.

"Tujuan workshop ini untuk memastikan pelaporan data semester genap berjalan lancar, serta memperbarui peserta mengenai kebijakan administrasi dan data terbaru di tingkat nasional," ucapnya.

Sementara, Rektor Universitas Batam, Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng., ASEAN, Eng., menyampaikan sebagai tuan rumah, pihaknya sangat mendukung kegiatan ini digelar di Uniba terutama bagi LL Dikti dari Indonesia. Uniba, katanya akan terus berupaya memberikan pelayanan dan fasilitas terbaiknya untuk kemajuan pendidikan tinggi di Indonesia.

"Kami tentunya sangat mendukung kegiatan ini dan bangga bisa menjadi tuan rumah bagi LL Dikti dari seluruh Indonesia. Universitas Batam akan terus berupaya memberikan pelayanan dan fasilitas terbaik," pesannya. (AS)




Lebih baru Lebih lama